Relasipublik.com, KALSEL – Calon Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina blusukan ke markas BPK Sangga Lima, Jalan Veteran Gang Lima Sejati, Kelurahan Melayu Banjarmasin, Rabu (30/9) siang.
Datang seorang diri tanpa di dampingi calon wakilnya, Arifin Noor, pesona Ibnu Sina membuat sejumlah warga kaget. Tak heran sebagian warga saat berpapasan dengan incumbent Wali Kota Banjarmasin itu berteriak memanggil nama Ibnu Sina.
’’Eh… ada bapak walikota, ayuk foto,” kata salah satu warga sekitar, Ana Ariska (23) sembari menghampiri Ibnu Sina untuk bersalaman.
Di hadapan Ibnu Sina, warga menuturkan bahwa mereka siap memenangkan Ibnu Sina-Arifin Noor pada Pilkada mendatang.
“Banjarmasin Baiman, Lanjutkan, Lanjutkan,’’ teriak salah satu warga yang disambut aplous warga lainnya.
Bahkan usai mengunjungi markas BPK Sangga Lima, sejumlah warga khususnya kaum hawa bergantian minta foto dan selfie pada Ibnu Sina.
“Foto dulu pak. Kami mau pasang di FB dan Instagram” kata salah satu warga.
“Selfie bagus pak,” kata pengunjung lainnya.
Siang tadi, suasana menjadi riuh. Warga berdesakan minta salaman dan selfie dengan calon orang nomor satu di kota Banjarmasin inu.
Sementara itu, Ibnu Sina mengaku senang bisa menyapa banyak warga siang ini.
“Ada banyak masalah yang mesti dibenahi untuk peningkatan kesejahteraan warga, utamanya di masa pandemi ini,” tuturnya.
“Silaturrahmi ini juga mempererat antara BPK dengan Pemerintah. Kami berharap apa yang dilakukan rekanan BPK Sangga Lima selama 30 tahun ini selalu menjadi mitra bagi pemerintah,” imbuhnya.
Kabar baik dari kunjungan tersebut adalah, Ibnu Sina juga siap memberikan bantuan dana hibah kepada masing-masing BPK.
“Namun syaratnya BPK tersebut berusia 3 tahun dan berbadan hukum. Informasi ini harus disampaikan kepada semua rekanan BPK. Bukan pemerintah kota tidak ingin membantu, tetap ada persyaratan itu,” terangnya.
“Jadi memang harus dari sekarang diurus sehingga di tahun berikutnya sudah diajukan dan tahun ketiga sudah bisa menerima,” pungkasnya. (Nely)
Discussion about this post